Skip to main content

REVIEW : MEN IN BLACK ( MIB) INTERNATIONAL


MIB INTERNATIONAL
Directed : F.Gary Gary
Production : Columbia Pictures,Amblin Entertaiment,Tencent Pictures, Sony Pictures
Starring : Chris Hemsworth, Tessa Thompson, Emma Thompson, Liam Nesson, Rebecca Ferguson
Runtime : 115 Mnutes

Sekian lama kita ingin menyaksikan kisah para agen berbaju hitam memeranggi invasi Alien di muka bumi, keberadaan mereka tidak ketahui oleh pemerintah dan masyarakat, layaknya film aksi agensi - misi mereka pun sangat rahasia jika ada mengetahui maka alat Neutralized menghapus memori mereka. Sejak MIB (1997) sebuah film alien yang sangat berbeda lebih banyak sisi komedi dibandingkan actionnya, aktor Will Smith sebagai agent J ditemani Agent K (Tommy Lee Jones). kesuksesan film ini hingga menghasilkan tiga series dipasaran 1997-2012, setelah itu tidak ada lagi film kelanjutannya sampai pada tahun 2018 pihak Sony Pictures memberikan sutradara F.Gary Gary membuat spin off dari kisah MIB diikuti oleh beberapa aktor-aktris terkenal, 7 tahun berselang muncul MIB International hadir kembali dengan menitik beratkan kisah tidak jauh berbeda dari sebelumnya. Setelah Molly (Tessa Thompson) melihat sendiri bagaimana orangtuanya terkena Neutralized saat dia masih kecil menyelamatkan spesies langka Alien, disinilah Molly berusaha mencari kebenaran sosok berbaju hitam hingga dia mencoba melamar sebagai agent FBI & CIA namun dianggap “Delusional” akan serangan Alien, suatu ketika ditempat dia bekerja Molly mengikuti kejadian jatuhnya pesawat alien di New York dan membuatnya masuk pada Gedung dimana markas MIB berada, sebagai “penyusup” Molly ditangkap, di interogasi kenapa dia begitu sangat terobesi oleh Pria berbaju hitam, dia ingin membuktikan kalau dia sanggup sebagai Agent MIB. Agent O (Emma Thompson) menyetujuinya sebagai agent percobaan dengan sandi Agent M misi pertamanya adalah ke MIB London bertemu petinggi Agent T (Liam Nesson), mendengar ada serangan Alien Vungus yang ingin menguasai bumi.  Agent H (Chris Hemsworth) sebagai Agent terkenal telah pada kasus 2016 menjadi mentor bagi Agent M. Berawal dari beberapa kejadian yang terjadi Agent M dan Agent H mencari kebenaran apakah serangan tersebut memang benar akan terjadi atau hanya isu belaka saja
Film ini sempat mendapatkan kritikan tajam atas plot cerita tidak mengena pada sasaran pecinta film MIB, tak ada aksi yang benar-benar memukau penonton, hubungan  kedua actor cukup baik tapi belum terlihat intens lebih dalam sebagai agent, karakternya sangat berbeda pada seri sebelumnya, keberadaan Alien dengan manusia juga tak terlihat menyatu dan yang menjadi menarik adalah teknologi senjata yang digunakan, alur cerita awal cukup lambat tak berlangsung lama kita mencerna karena makin kedepan penonton sudah mengerti kemana film ini bermuara jika bukan kasus pada MIB itu sendiri, tak ada villain yang terlalu kejam. Yang membuat kalian kangen adalah situasi markas MIB dengan bermacam-macam alien, kehidupan alien di klab malam. Secara CGI sangat baik terlihat rapi dan joke-joke yang ditawarkan juga membuat penonton beberapa kali ketawa, daya jual memang pada film ini tak lain duo aktor yang terkenal dalam film hero dan agent tak heran penonton akan menyukai kisah mereka dengan durasi 115 Menit sangat menghibur. Memang sulit dikatakan yang terbaik dari seri ke-4 MIB, rasanya film ini berdiri sendiri yang mengambil kisah sepak terjang para agent MIB, tak ada sangkut pautnya dari seri sebelumnya jadi kalian yang belum menonton filmnya tetap mampu mengikuti dari awal hingga akhir, namun jika suatu saat di remake atau reboot MIB International harus bisa mengalahkan film sebelumnya atau justru MIB International memang benar-benar akan menjelajah negara di Eropa Timur atau Asia dapat menjadi daya tarik tersendiri dalam budaya dan Bahasa.  MIB International tayang mulai tanggal 19 Juni 2019 di seluruh bioskop, nikmati perpaduan Chris Hemsworth dan Tessa Thompson sebagai agent yang  menghibur.
Overall : 7 / 10

Comments

Popular posts from this blog

REVIEW : AMBUSH 2023

AMBUSH 2023 Directed : Mark Burman Cast: Jonathan Rhys Meyers, Aaron Eckhart, Connor Paolo Duration: 104 minutes Ya, cerita tentang perang vietnam sepertinya tidak ada habisnya banyak sisi sejarah dipertontokan ntah based on true events atau true story, satu hal memang kisah tersebut masih disukai oleh semua kalangan penonton. Perang antara Vietnam vs Amerika kali ini layak dilihat pada layar lebar karena film ini ada untuk dedikasi para pejuang anak-anak muda belia berjuang demi negaranya sendiri, tidak hanya mengisahkan pertempuran saja, tapi bercerita sebuah misi menyelamatkan sebuah dokumen rahasia pada perang tersebut. Ambush berawal informasi dokumen rahasia yang harus dijaga sampai ke tangan tentara Amerika namun disaat dokumen tersebut tiba justru tak lama kemudian diserang oleh pasukan vietkong secara membabi buta membuat prajurit Amerika berantakan dan musuhpun mendapatkan kembali dokumen tersebut. Jendral Drummond (Aaron Eckhart) memerintahkan pencarian dokumen dengan men

REVIEW : HOMESTAY ( THAILAND MOVIE 2019 )

HOMESTAY (Thailand Movie 2019 ) Directed :Parkpoom Wongpoom Starring : Teeradon Supapunpinyo, Cherprang Areekul, Suquan Bulakul Production : GDH  Runtime : 131 Minutes Mengadaptasi dari novel dan diadaptasi pada anime jepang tahun 2010 berjudul "Colorful" karya Eto Mori, dengan cerita yang sangat menarik bahkan mendapatkan pujian para kritikus begitu mengena hati penonton, nah tahun 2019 salah satu sutradara Thailand - Parkpoom Wongpoom (Shutter, Alone, Bad Genius )  mencoba mengarap dalam live action berjudul " Homestay " ber genre drama romantis plus bumbu sedikit horor dengan tetap pada koridor anak remaja. Film ini dirilis Tahun 2018 bulan Oktober menduduki Box Office urutan pertama dengan penghasilan 37.49 Juta Baht (= -+ Rp 1.677.655.944.48,-) diawal minggu pertama tak heran jika di Thailand mendapatkan sambutan sangat luar biasa, dan kesempatan ini diambil oleh pihak distributor di Indonesia untuk tayang di jaringan CGV,Cinemaxx Theater. Dal

Press Release Launching Poster PERBURUAN

Press Release Lauching Poster PERBURUAN Jakarta tanggal 27 Juni 2019  - RBOJ Coffee  Sebuah film satu lagi diangkat dari novel karya Pramoedya Ananta Toer segera tayang bertepatan dengan film Bumi Manusia merupakan karya beliau juga, pihak Falcon Pictures sangat antusias ke-2 film ini dapat terlaksana dengan baik saat pengerjaannya hingga kita akan menantikan jadwal edar di bulan Agustus 2019. Dengan tema nasionalisme diharapkan penonton setia film Indonesia makin mencintai negeri ini, menghargai karya anak bangsa dan mendukung setiap perjalanan perfilmaan di tanah air tercinta. Bertepatan salah satu kedai kopi di Jakarta Selatan. Official Poster film PERBURUAN di lauching bersama para pemain seperti Adipati Dolkien (Hardo) , Ayushinta  (Ningsih) , Michael Kho (Prajurit Jepang Shidokan) , Khiva Iskak (Karmin) dan Ernest Samudra (Dipo) sutradara hadir Richard Oh juga Produser Falcon  Pictures Frederica, tak ketinggalan cucu dari Prmaoedya Ananta Toer juga hadir - Angga. Sung