Skip to main content

Review : Hotel Transylvania 3: Summer Vacation

Hotel Transylvania 3: Summer Vacation 
Directed :  Genndy Tartakovsky
Starring : Adam Sadler, Selena Gomez, Kathryn Hahn
Production : Sony Animation Pictures
Runtime :1h 37m
 

Sejak pertama kali muncul tahun 2012 dengan pendapatan US$ 358 Millions dari bujet US$ 80 Millions sangat fantastis begitu juga sequelnya ditahun 2015 mendapatkan US$ 473 Millions maka film ketiganya muncul berselang 3 tahun yaitu tahun 2018 meluncurkan dengan judul Hotel Transylvania 3: Summer Vacation. Dengan rilisnya film terbaru ini Dream Cruises berkolaborasi dengan Sony Pictures Animation merupakan mitra yang tepat bagi filmnya karena perjalanan dalam kapal pesiar mewah sesuai inspirasi Hotel Transylvania menjadikan keluarga akan melakukan perjalanan sendiri bersama Dream Cruises kata Jeffrey Godsick – Executive Vice-President, Brand Strategy and Global Partnerships, Sony Pictures Entertainment. Perjalanan penuh menyenangkan mulai tanggal 25 Mei 2018 hingga 31 Agustus 2018 destinasi 6 negara Asia tidak hanya berada dalam kapal pesiar mewah tapi menikmati Bedtime Storytelling, Custome Party, Meet & Great, Fantastic Monster Jouney dan banyak kesenangan lain dalam kapal pesiar terbaru dari Dream Cruises Genting Dream & World Cruises. Apa yang terlihat dalam film akan menjadi kenyataan, kami menjamin liburan anda akan menyenangkan ditambah sebuah adventure seumur hidup sekali secara istimewa berkenalan dengan karakter favorit selama perjalanan musim panas tutur  Mr Thatcher Brown, Presiden Dream Cruises.
 

Masa liburan bentar lagi usai namun masih ada film remaja tayang mulai 13 Juli 2018 yang merupakan trilogy Hotel Transylvania dimana Count Drakula masih menjadi tokoh sentralnya dan masih seputar kisah keluarga Drakula. Cerita monster yang ramah dengan manusia apalagi pengisi suara Drakula (Adam Sadler) sudah tidak diragukan lagi sejak muncul pertama sosok ayah protektif  terhadap anaknya Mavis (Selena Gomez) hingga dia menikah dengan manusia Jhonny (Andy Samberg),  merasa tahun ini ayahnya terlalu stress karena pekerjaannya sebagai penggelola hotel, Mavis memberikan suprise liburan buat ayahnya sebuah perjalanan bersama  Monster Cruise menuju kota terhilang Atlantis, saat dikapal Drakula bertemu kapten yang membuat dia "Zing", kapten cantik Ericka (Kathryn Hahn) pandangan pertama langsung menaruh cintanya kepada sang kapten  tapi liburan ini untuk keluarga rasa cintanya itu disingkirkan demi anaknya Mavis dan menantunya Jhonny, apalagi manusia tidak mungkin mencintai Monster. Namun seiring perjalanan para monster lain mendorong Drakula menyatakan cintanya tapi Mavis merasa ada sesuatu dibalik kecantikan Ericka apakah dia sungguh mencintai ayahnya atau ada misi tertentu ?. Nah temukan jawabannya dalam Hotel Transylvania 3 : Summer Vacation.
 
Dengan produksi yang sama baik para pengisi suara dan team produksi tidak terlalu sukar dalam mengerjakan film ini apalagi masih dengan bujet US$ 80 Millions, pihak Columbia bersama Sony Pictures Animation yakin pendapatan Box Officenya akan mereka capai tak jauh dari dua sequelnya. Dibawah sutradara yang sama Genndy Tartakovsky masih memberikan sentuhan negara Transylvania bahkan gubahan scoring Mark Motherbaugh membuat film punya cirikhasnya. Hotel Transylvania 3: Summer Vacation memberikan pesan positif bagi kita semua jangan pernah merendahkan latar belakang seseorang ntah dia berasal dari mana, masih ada positifnya orang tersebut untuk dihargai. Tidak semua balas dendam menjadi jalan keluar masalah kita sampai kita sadar saling mengampuni satu sama lain. Nikmati musik DJ Tiesto yang membuat anda bergoyang bak berada lantai disco.

Hotel Transylvania 3: Summer Vacation tayang mulai 13 Juli 2018 ajak sekeluarga menonton film ini sebelum liburan berakhir.
Overall : 7/10
 


Comments

Popular posts from this blog

REVIEW : HOMESTAY ( THAILAND MOVIE 2019 )

HOMESTAY (Thailand Movie 2019 ) Directed :Parkpoom Wongpoom Starring : Teeradon Supapunpinyo, Cherprang Areekul, Suquan Bulakul Production : GDH  Runtime : 131 Minutes Mengadaptasi dari novel dan diadaptasi pada anime jepang tahun 2010 berjudul "Colorful" karya Eto Mori, dengan cerita yang sangat menarik bahkan mendapatkan pujian para kritikus begitu mengena hati penonton, nah tahun 2019 salah satu sutradara Thailand - Parkpoom Wongpoom (Shutter, Alone, Bad Genius )  mencoba mengarap dalam live action berjudul " Homestay " ber genre drama romantis plus bumbu sedikit horor dengan tetap pada koridor anak remaja. Film ini dirilis Tahun 2018 bulan Oktober menduduki Box Office urutan pertama dengan penghasilan 37.49 Juta Baht (= -+ Rp 1.677.655.944.48,-) diawal minggu pertama tak heran jika di Thailand mendapatkan sambutan sangat luar biasa, dan kesempatan ini diambil oleh pihak distributor di Indonesia untuk tayang di jaringan CGV,Cinemaxx Theater. Dal

REVIEW : AMBUSH 2023

AMBUSH 2023 Directed : Mark Burman Cast: Jonathan Rhys Meyers, Aaron Eckhart, Connor Paolo Duration: 104 minutes Ya, cerita tentang perang vietnam sepertinya tidak ada habisnya banyak sisi sejarah dipertontokan ntah based on true events atau true story, satu hal memang kisah tersebut masih disukai oleh semua kalangan penonton. Perang antara Vietnam vs Amerika kali ini layak dilihat pada layar lebar karena film ini ada untuk dedikasi para pejuang anak-anak muda belia berjuang demi negaranya sendiri, tidak hanya mengisahkan pertempuran saja, tapi bercerita sebuah misi menyelamatkan sebuah dokumen rahasia pada perang tersebut. Ambush berawal informasi dokumen rahasia yang harus dijaga sampai ke tangan tentara Amerika namun disaat dokumen tersebut tiba justru tak lama kemudian diserang oleh pasukan vietkong secara membabi buta membuat prajurit Amerika berantakan dan musuhpun mendapatkan kembali dokumen tersebut. Jendral Drummond (Aaron Eckhart) memerintahkan pencarian dokumen dengan men

Press Release Launching Poster PERBURUAN

Press Release Lauching Poster PERBURUAN Jakarta tanggal 27 Juni 2019  - RBOJ Coffee  Sebuah film satu lagi diangkat dari novel karya Pramoedya Ananta Toer segera tayang bertepatan dengan film Bumi Manusia merupakan karya beliau juga, pihak Falcon Pictures sangat antusias ke-2 film ini dapat terlaksana dengan baik saat pengerjaannya hingga kita akan menantikan jadwal edar di bulan Agustus 2019. Dengan tema nasionalisme diharapkan penonton setia film Indonesia makin mencintai negeri ini, menghargai karya anak bangsa dan mendukung setiap perjalanan perfilmaan di tanah air tercinta. Bertepatan salah satu kedai kopi di Jakarta Selatan. Official Poster film PERBURUAN di lauching bersama para pemain seperti Adipati Dolkien (Hardo) , Ayushinta  (Ningsih) , Michael Kho (Prajurit Jepang Shidokan) , Khiva Iskak (Karmin) dan Ernest Samudra (Dipo) sutradara hadir Richard Oh juga Produser Falcon  Pictures Frederica, tak ketinggalan cucu dari Prmaoedya Ananta Toer juga hadir - Angga. Sung