Skip to main content

REVIEW : THE LION KING ( Live Action 2019 )


THE LION KING 2019
Directec : John Favreau
Production : Walt Disney Pictures
Runtime : 118 Minutes 
Sebelum acara dimulai press screening film The Lion King 2019, sebuah acara sangat penting bagaimana seorang Fotographer-Riomotret mengabadikan visual foto yang terinspirasi dari cerita The Lion King, sebanyak 9 foto special bertajuk “ Disney’s The Lion King Through Our Lens “ inilah yang mewakili cerita filmnya sebuah kolaborasi Disney Indonesia yang menurut saya sangat tepat waktunya bagi pengemar filmnya tak hanya menonton tapi juga bisa melihat sebuah karya pada element cahaya foto menjadi hasil yang menakjubkan tutur Riomotret disela-sela wawacara singkat dengan media yang hadir di Plaza Senayan kemaren malam , 9 foto tersebut bersama selebritis Seperti Asmiranda , Gisella & Gempita, Luna Maya dll . Bagi pengemar bisa melihat di lantai dasar Mall Plaza Senayan- Jakarta.

Lahir dari keluarga kerajaan suatu saat menjadi pewaris tahta, kisah klasik antara anak raja dan yang berambisi menjadi raja dengan segala cara. Secara apik sudah kita lihat pada tahun 1994 – bagi mereka generasi lahir 70-80an sudah melihat film klasiknya yang fenomenal “The Lion King “ setelah 25 tahun berlalu sejak filmnya di rilis maka tahun ini remake dengan teknologi terbaru paling keren, kalau dahalu hanya animasi 2D biasa sudah membuat kagum, apalagi saat ini semua terpampang jelas, takjub, spetakuler dari awal hingga akhir. Inilah misi yang inginkan John Favreau telah membuat Junggle Book menjadi hidup, sekarang “The Lion King 2019 “ makin terlihat nyata seperti tidak ada bedanya antara asli atau shot studio bluescreen, 3D animation, dan banyak sekali teknologi yang digunakan. Semua mata kita tertuju pada kemegahan alam benua Afrika menjadi pusat kehidupan hewan liar berada. Dulu sebuah film garapan Peter Jackson sudah memukau mata kita dengan pemandangan alam Middle Earth nah, dalam The Lion King disini anda akan terpana apalagi saat lagu-lagu yang memorable seperti adegan awal “ The Circle Of Life”, “Be prepared “, “Hakuna Matana “, “Spirit “ dan yang paling terkenal “ Can you feel the Love Tonight “ anda tidak saja menonton film musical Disney tapi anda sendiri akan merasakan kedalam film itu seolah-olah menjadi satu bagian yang tak terpisahkan, gubahan scoring Hans Zimmer sudah diakui kehebatannya membuat karya music yang benar-benar menjadi jantung isi cerita itu sendiri. Walaupun hanya voice over tanpa ada manusia sedikitpun tetap anda akan merasakan emosi, cinta, tawa menjadi satu dalam durasi 118 menit.
Simba (Donald Glover) sangat yakin bahwa dirinyalah menjadi pewaris tahta ayahnya Mufasa (James Earl Jones) , Raja hutan menjadi panutan bagi banyak binatang namun Scar (Chiwetel Ejiofor) kakak Mufasa tak suka dengan lahirnya Simba, harusnya dia yang menjadi Raja bukan Simba. Salah satu cara bagaimana Scar bisa menjebak Simba dan Mufasa pada perangkap yang mematikan, rencana busuknya meminta para Hyena menjadi pengikut setianya dan percaya Scar bisa mengalahkan Mufasa di Pride Rock hingga berujung pada kematian, Simba yang masih kecil merasa bersalah akibat kematian ayahnya maka Scar mengasingkan dia pergi dari hutan selamannya dan jangan kembali lagi, sejak saat itu Scar menjadi penguasa hutan dan raja para binatang. Saat Simba bertemu Timon (Billy Eichner) dan Plumba (Seth Rogen) hidupnya berubah tak peduli masa lalu dan masa depan yang penting saat ini menikmati hidup tak ada yang melarang, hidupnya hanya bersenang-senang di tempat yang baru penuh kebahagian. Scar mencari ratu meminta Sarabi (Alfre Woodard) namun Nala (BeyoncĂ© Knowles-Carter) singa perempuan teman Simba tak ingin hal ini terjadi dan pada suatu malam Nala diam-diam pergi mencari bantuan untuk kerajaannya dan tak sengaja bertemu Simba, membawanya kembali menjadi pewaris tahta resmi bukan Scar selama ini justru membuat kacau kerajaan, merasa bukan Simba yang seperti ayahnya minta justru Simba sekarang tak peduli masa lalunya menjadi penakut dia berupaya menyakinkan namun tak sanggup lagi, dia tak melihat Simba yang berani melawan bahaya.  Hanya sebuah bayangan air melihat sosok ayah berada dalam dirinya yang mampu menjadi Simba pemberani .



Banyak hal positif yang diberikan kepada putra-putri anda, bahwa menjadi dewasa atau pewaris keluarga bukan saja sekedar lahir langsung menjadi raja, ada proses pendewasaan yang harus dilewati, masalah yang dihadapi bagaimana menanamkan emosi menjadi kekuatan untuk menjadi terbaik bukan sekedar melampiaskan kemarahan dan menjadi diri sendiri tanpa harus takut berbuat salah juga berani mengakui kesalahan bertindak jujur serta bertanggung jawab kepada orang lain dan diri sendiri. Sederet hal-hal positif ini anda bisa menjadi bahan diskusi setelah menonton bersama putera puteri anda tentunya.
THE LION KING 2019 tayang mulai tanggal 17 Juli 2019 di seluruh bioskop Indonesia, sajian film keluarga menjelang hibur sekolah usai tapi bisa menikmati di akhir minggu anda, jangan lewatkan film ini. Overall : 8.5/10

Comments

Popular posts from this blog

Press Release : WESTWORLD Season 2 tayang segera

JAKARTA, 9 Maret 2018 – Drama serial peraih Emmy ® WESTWORLD kembali dengan sepuluh episode di season kedua bersamaan dengan A.S. pada Senin, 23 April jam 8.00 WIB eksklusif di HBO dengan penayangan ulang primetime jam 21.00 WIB di HBO. Tonton episodenya di HBO On Demand. Tonton sepuluh episode dari season pertama serial WESTWORLD yang mendapat pengakuan dari para kritikus, kapanpun di HBO On Demand. Season pertama juga akan tayang setiap Sabtu malam HBO mulai 24 Maret sampai 21 April. Tayang perdana di HBO pada 2016 dan menjadi serial anyar HBO yang paling banyak ditonton, WESTWORLD merupakan perjalanan kelam tentang sebuah awal dari kesadaran buatan dan evolusi dari kejahatan. Pemain dari season pertama antara lain Anthony Hopkins, Evan Rachel Wood, Thandie Newton, Ed Harris, Jeffrey Wright, James Marsden, Tessa Thompson, Sidse Babett Knudsen, Jimmi Simpson, Rodrigo Santoro, Shannon Woodward, Ingrid Bolsø Berdal, Ben Barnes, Simon Quarterman, Angela Sarafy

Press Release Launching Poster PERBURUAN

Press Release Lauching Poster PERBURUAN Jakarta tanggal 27 Juni 2019  - RBOJ Coffee  Sebuah film satu lagi diangkat dari novel karya Pramoedya Ananta Toer segera tayang bertepatan dengan film Bumi Manusia merupakan karya beliau juga, pihak Falcon Pictures sangat antusias ke-2 film ini dapat terlaksana dengan baik saat pengerjaannya hingga kita akan menantikan jadwal edar di bulan Agustus 2019. Dengan tema nasionalisme diharapkan penonton setia film Indonesia makin mencintai negeri ini, menghargai karya anak bangsa dan mendukung setiap perjalanan perfilmaan di tanah air tercinta. Bertepatan salah satu kedai kopi di Jakarta Selatan. Official Poster film PERBURUAN di lauching bersama para pemain seperti Adipati Dolkien (Hardo) , Ayushinta  (Ningsih) , Michael Kho (Prajurit Jepang Shidokan) , Khiva Iskak (Karmin) dan Ernest Samudra (Dipo) sutradara hadir Richard Oh juga Produser Falcon  Pictures Frederica, tak ketinggalan cucu dari Prmaoedya Ananta Toer juga hadir - Angga. Sung

REVIEW : MANGGA MUDA

MANGGA MUDA 2020 Sutradara : Girry Pratama Produksi : Lingkar Pictures  Durasi : 1 jam 38 menit Dalam Press media dan Gala premier di Plaza Senayan beberapa waktu lalu, Film MANGGA MUDA dihadari oleh semua para crew pemain termasuk sang sutradara kecuali Bapak Ridwan Kamil dan Nafa Urbach berhalangan hadir, dengan suasana tawa para pemain menceritakan prosesnya sebelum terlibat, Bagi Girry Pratama (Ular Tangga, Kain Kafan Hitam) akhirnya selesai juga film yang skenarionya ditulis oleh Jujur Prananto , proses panjang membuahkan hasil yang maksimal, "saya puas kinerja teman-teman produksi, para actor dan artis pendukung MANGGA MUDA ini, kenapa dia memberikan judul MANGGA MUDA karena identic dengan cerita wanita hamil (ngidam) buah yang susah dicari", Ketika Tora Sudiro ditawarin bermain sebagai pemeran utama ada hal yang kurang yakin dengan Lingkar Pictures , karena dia tidak mengenal orang-orang produksi kecuali Gary Iskak yang telah ditawarin main film in