Directed : Paul Greengrass
Actor : Matt Damon, Tommy Lee Jones, Alicia Vikander
Setelah kemunculan seri pertama dari novel karya Robert Ludlum Tahun 2002 diangkat ke layar lebar dengan judul Bourne Identity, kemudian dilanjutkan Bourne Supremacy (2004), Bourne Ultimaturm (2007) dan tahun 2012 Bourne Legacy menganbil sisi yang berbeda dengan jalan cerita Bourne itu sendiri. Tidak hanya Jason yang menjadi salah satu program Treadstone - Agent CIA Aarron Cross ( Jeremy Renner ) ingin menutup program Outcome setelah program Treadstone-Blackbiar dihentikan. Tahun 2016 seri ke-5 film tersebut ditayangkan dengan judul Jason Bourne.
Saat Bourne ( Matt Damon ) dalam pelarian di Afrika , dengan keahlian yang ada Bourne menjadi petinju bayaran demi kehidupan sehari-hari. Ketika Nicky Persons ( Julia Stiles ) berusaha meretas komputer keamanan CIA atas bantuan teman peretasnya. Namun disaat bersamaan CIA mengetahui jejak Parsons berada di Yunani . Tak lama kemudian 2 team CIA menyergapnya karena diyakinin Bourne terlihat dalam usaha mencari identitas dia sebenarnya. Salah satu Asset setara dengan Bourne dikerahkan untuk membunuh namun usaha itu gagal. Ketika Bourne mendapatkan flashdisk terenkripsi maka satu-satu jalan adalah ketemu orang yang membantu Parsons . Masalah apakah yang susah buat CIA mencari cara untuk menghilangkan Bourne tak lain menghapus file tersebut. Sejak saat itulah Jason kembali mencari petinggi CIA dibalik usaha penangkapan dan usaha pembunuhannya.
Alicia Vikander ( Heather Lee ) sebagai Spesialis Informasi dan Data CIA mengetahui sebenarnya apa yang terjadi dibalik program Treadstone & Blackbiar sehingga kemanapun Jason pergi dapat terlacak. Di lain lokasi Diretur CIA Robert Dewey ( Tommy Lee Jones ) sedang berhadapan dengan Aarron Kaller salah satu pendiri Deep Dream Software merupakan spesialis IT CIA membuat program yang dapat memantau semua kegiatan manusia. Inilah kesempatan Bourne untuk dihancurkan . AarronKaller merasa ada yang salah dengan Deep Dream ada sesuatu yang harus di ungkapkan ke publik , arti sebuah kebebasan individu tak harus dikontrol oleh orang lain .
Apakah film ini menjadi seri terakhir Jason Bourne ? anda yang memutuskan
Apakah Heather lee berbalik dan membantu Jason Bourne ?
Siapakah dalang sebenarnya dibalik semua ini ?
Paul Greengrass memberikan sentuhan yang sama seperti film sebelumnya , team yang bekerja telah memberikan hasil yang sangat luar biasa bagi pecinta film Bourne. Penonton disuguhkan selama 2 jam 10 menit ini adegan demi adegan membuat andrenaline terpuaskan , Handheld Camera Movement serta Chasing Car Scene menambah film Jason Bourne sangat dinantikan dan layak ditonton. Dan bagi penonton yang baru menonton film ini jangan ambil pusing karenan jalan cerita yang enak di ikutin - di jamin tidak membinggungkan . Saya pribadi sangat menyukai film Jason Bourne.
Comments
Post a Comment